Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Gokil, Segini Catatan Waktu Tercepat Drag Race 201 Meter Diesel Attack Kelas Monster Diesel

F Yosi - Minggu, 21 Juli 2024 | 17:20 WIB
Balap trek lurus 201 meter Diesel Attack di kawasan PIK 2, Jakarta Utara.
F Yosi/Otomotifnet
Balap trek lurus 201 meter Diesel Attack di kawasan PIK 2, Jakarta Utara.

Otomotifnet.com - Ajang balap lurus alias drag race 201 meter yang berlangsung di area Community Park di Pantai Indah Kapuk (PIK) 2, Jakarta Utara (19/20) kemarin, berjalan sangat seru.  

Menariknya di balapan khusus cumi-cumi darat ini, setiap kali pembalap injak pedal gas dalam, asap hitam langsung berhamburan dari knalpot mobil.

Yess.. balap adu cepat trek lurus ini dengan mobil yang mengusung mesin diesel.

Terlihat puluhan mobil yang didominasi Toyota Innova, Toyota Fortuner, Toyota Hilux dan Mitsubishi Pajero merapat satu persatu untuk menuju garis start.

Gelaran drag race 201 meter ini dihajat dalam event bertema Diesel Attack gaewan Speed’Z Performance.

Baca Juga: Kawasan PIK 2 Diserbu Puluhan Cumi-Cumi Darat, Ramaikan Event Diesel Attack

“Rencananya kami akan menyelengarakan drag race 201 meter khusus mobil diesel ini 3 seri untuk tahun ini. Tahun depan kami akan siapkan 5 seri,” ujar Hans Steven, punggawa Speed’Z Performance.

Untuk jumlah mobil yang ikutan di ajang drag race ini diperkirakan hampir 100an  cumi-cumi darat.

Tapi jumlah starternya hampir menyentuh 1.000 starter. "Sampai hari Sabtu (20/7/2024)  jumlah starter sudah mencapai 900 peserta," tambah Hans.

Selain seru balapnya Viewnya juga keren lho
F Yosi/Otomotifnet
Selain seru balapnya Viewnya juga keren lho

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa