Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+
Advertorial

Fakta Penting di Balik Keunggulan Mitsubishi Fuso eCanter

Sheila Respati - Kamis, 17 Oktober 2024 | 10:53 WIB
Tenaga truk listrik eCanter setara truk diesel. Oleh karena itu, pengemudi tak perlu khawatir soal performa eCanter untuk memboyong muatan berat
DOK. Mitsubishi
Tenaga truk listrik eCanter setara truk diesel. Oleh karena itu, pengemudi tak perlu khawatir soal performa eCanter untuk memboyong muatan berat

Otomotifnet.com -- Mitsubishi Fuso eCanter menorehkan sejarah di industri otomotif nasional sebagai truk listrik pertama yang resmi dijual di Indonesia. Peluncuran di Indonesia sekaligus membuktikan teknologi electric vehicle (EV) Fuso eCanter telah tuntas dan sempurna.

Teknologi EV Fuso eCanter menggabungkan inovasi dan efisiensi guna mendukung operasional bisnis. Kendaraan ini mampu diandalkan sebagai solusi transportasi niaga yang ramah lingkungan. Kini, Fuso eCanter menjadi perintis truk ramah lingkungan yang mendekatkan manusia, lingkungan, dan masa depan.

Selain tak perlu lagi isi bahan bakar minyak, banyak fakta menarik mengenai keunggulan Fuso eCanter. Truk listrik eCanter tidak hanya ramah lingkungan, tetapi juga efisien dan canggih. Langsung saja kita ulas mendalam satu-persatu.

Soal biaya operasional, eCanter mampu menghemat biaya hingga 40% dibandingkan dengan truk berbahan bakar konvensional
DOK. Mitsubishi
Soal biaya operasional, eCanter mampu menghemat biaya hingga 40% dibandingkan dengan truk berbahan bakar konvensional

1. Bikin lebih hemat biaya operasional 40 persen

Bisnis makin cuan berkat biaya operasional yang lebih hemat 40 persen jika menggunakan Fuso eCanter dibandingkan truk diesel pada umumnya. Hal ini telah dibuktikan oleh konsumen di berbagai negara, termasuk di Jepang, Eropa, Amerika Serikat, dan khusus di Indonesia sebelumnya telah di uji coba melibas lebih dari 25.000 km tanpa kendala berarti.

Pengeluaran biaya operasional yang lebih hemat 40 persen bisa dicapai lantaran pengusaha tak perlu lagi isi solar dan melakukan penggantian komponen fast moving seperti filter oli dan oli mesin. Hal ini menguntungkan pengusaha dalam efisiensi operasional sambil meningkatkan keandalan armada. 

Aspek teknologi yang disematkan di Fuso eCanter juga berperan menghemat pengeluaran. Salah satunya, teknologi eAxle yang menyatukan fungsi motor, gear, dan inverter ke dalam satu unit. Alhasil, kompleksitas perawatan berkurang dan efisiensi secara keseluruhan​ meningkat.

2. Jarak tempuh hingga 140 km

Fuso eCanter mengaspal di Tanah Air dengan kapasitas baterai 83 kWh, yang mampu menempuh jarak hingga 140 km dalam sekali pengisian daya. Kapasitas baterai ideal untuk kebutuhan distribusi perkotaan.

Editor : Sheila Respati

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa