Otomotifnet.com - Bukan karena subsidi, ternyata faktor ini yang bikin motor listrik baru Honda jadi lebih murah.
Motor listrik terbaru dari PT Astra Honda Motor (AHM) salah satunya adalah Honda ICON e:, yang secara harga jauh lebih murah dibanding model sebelumnya, Honda EM1 e:.
Apa yang membuat ICON e: bisa lebih murah dibanding EM1 e:? Padahal dimensi identik dengan top speed yang malah lebih tinggi dan range lebih jauh.
Selain desain, yang beda signifikan di ICON e: jika dibanding EM1 e: adalah baterai.
EM1 e: pakai baterai yang terpasang di dalam bagasi, hanya bisa diisi ulang pakai charging dock alias harus dilepas atau off board atau diswap.
Sedang di ICON e: pakai baterai yang terletak di bawah dek, bisa dicas dengan dilepas maupun tetap di motor atau on board, tapi tidak bisa dituker di swap station.
![Baterai Honda ICON e: terletak di dek, asal dari China makanya lebih murah](https://imgx.gridoto.com/crop/0x0:0x0/700x0/photo/2024/10/18/baterai-honda-icon-e_istimewajp-20241018075405.jpg)
Hal tersebut menurut Yasuaki Nagai, General Manager Electrification Development Division, Motorcycle and Power Products Electrification Business Unit, Honda Motor Co., Ltd. karena ICON e: basisnya dari Wuyang Honda UGo, yang punya tampilan persis EM1 tapi beda baterai dan spidometer.
Seperti halnya UGo, kapasitas baterai ICON e: ini sedikit lebih besar dari EM1 e: meski tegangannya lebih kecil.
Spesifikasinya 48 Volt 30,6 Ah. Sedang EM1 e: 50,26 Volt 29,4 Ah.
Editor | : | Antonius Yuliyanto |
KOMENTAR