“Motor yang favorit di kelas bebek ada pada semua tipe dan merek motor,” kata Zaenudin, pedagang motkas dari Bintang Motor di Jl. Kampung Baru, Jakarta Barat.
Hal ini terlihat dari masih banyaknya konsumen yang mencarinya. Walau diketahui usia pemakaian tidak lagi muda. rata-rata sudah di atas 5 tahun. “Pada Suzuki ada Shogun lawas, sedangkan di Kawasaski ada Kaze, Honda ada Supra dan Yamaha punya Vega yang juga terkenal bandel,” tambahnya.
“Pilihan motor bebek kelas murah seperti Vega dan Revo tetap menjadi primadona di kelasnya," tambah Jamuir dari Berkah Motor 3 di Jl. Raya Ratna No. 17, Jatibening, Bekasi.
Kedua tipe ini harga pasarannya masih lumayan tinggi dibanding merek lain, seperti Suzuki Smash dan Kawasaki ZX.
Diakui juga oleh Damian dari Bengkel Motomart di Galaxi Raya, Bekasi, soal keunggulan dua merek, Honda dan Yamaha itu karena kekuatan mesin. "Mesin Honda masih kuat dipakai 5 tahunan. Performa selama 5 tahun pakai, gak gampang turun. Dibanding merek lain seperti Yamaha, mudah turun 2-3 tahun," tambah Damian.
Ruslan, mekanik dari Andalas Motor di kawasan Jati Baru, Jakarta Pusat mengatakan, motor seperti Suzuki Shogun 110, Kawasaki Kaze, Supra sudah dikenal dengan kebandelannya. “Sampai sekarang masih banyak yang pakai motor itu dan kondisinya cukup bagus,” katanya.
Menurutnya, patokan mesin motor, performanya baru turun sekitar 4 tahunan, itu artinya mesin bagus.
Untuk harganya, Honda Supra lebih stabil walaupun motor baru makin banyak dikeluarkan.
"Honda harga sekennya lebih stabil. Mungkin disebabkan barangnya banyak di pasaran, dan yang cari juga banyak," lanjut Jamuir yang mengandalkan dagang motor dari lelang tarikan leasing.
Sedangkan untuk merek Kawasaki, diakui Ipah dari Berkah Motor dari Jl. Jatimakmur No. 19, konsumennya berminat karena fanatisme akan merek tersebut. "Paling yang cari konsumen yang memang fanatik dengan brand Kawasaki," jelas Ipah.
Sedangkan menurut Damian, model Kawasaki Kaze juga punya mesin bandel. Cuma tarikannya akan berkurang di pemakaian motor pada tahun ketiga.
Harga seken untuk tahun yang sama, Supra 2001 dan Vega 2001, nggak terpaut jauh. "Paling tinggi terpaut Rp 1 juta. Harga Supra lebih mahal. Maklum merek Honda tetap jadi idola," ujar Jamuir.
Sedangkan Kawasaki setara dengan harga Suzuki. Seperti Kawasaki Kaze dan Suzuki Shogun 110 cc sekitar Rp 2-4 jutaan. (motorplus-online.com)
Daftar Harga
Honda Supra
2001 Rp 3-3,25 juta
2002 Rp 3,5-3,8 juta
2003 Rp 4 juta
2004 Rp 4,5-5juta
2005 Rp 5-5,7 juta
Kawasaki Kaze
1997 Rp 2,1 juta
1998 Rp 2,4 juta
1999 Rp 3 juta
2000 Rp 3,5 juta
Suzuki Shogun 110
1996 Rp 2,4 juta
1997 Rp 2,6 juta
1998 Rp 2,9-3 juta
1999 Rp 3,2 juta
2000 Rp 3,4 juta
Yamaha Vega
2001 Rp 3,1 juta
2002 Rp 3,4 juta
2003 Rp 4 juta
2004 Rp 4,2 juta
2005 Rp 4,4 juta