Jazz Tuning Contest 8, Adu Gengsi dan Tahta the King of Jazz

Jumat, 9 November 2012 | 11:02 WIB


Jakarta - Kontes modifikasi tahunan yang digelar Honda Prospect Motor, Jazz Tuning Contest kembali digelar akhir pekan ini. Ini merupakan kali ke delapan Honda menggelar kontes modifikasi yang sama, adu gengsi dan tahta the King of Jazz.

Bertempat di Central Park dan berlangsung mulai 8-11 November, Jazz Tuning Contest tetap menunjukkan daya tarik para pengguna Honda Jazz untuk unjuk aksi modifikasinya dalam ajang ini semakin banyak dari gelaran sebelumnya.

Tercatat, sebanyak 128 mobil Honda Jazz adu aksi dalam Jazz Tuning Contest tahun ini yang akan memperebutkan 26 kategori yang dilombakan, meningkat dibandingkan tahun sebelumnya yang tercatat sebanyak 98 mobil. 

Setelah melalui penyaringan yang ketat, akhirnya sebanyak 24 mobil modifikasi Honda Jazz hadir sebagai finalis dan siap untuk merebut gengsi dan tahta the King of Jazz, yang terdiri dari para modifikator berasal dari Jakarta, Bandung, Surabaya, Bandung, Makasar, Yogyakarta, dan Pekalongan.

Modifikator yang berhasil menjadi King of Jazz 2012 bakal menggondol hadiah uang tunai sebesar Rp 50 Juta. Tidak berhenti sampai disitu, untuk Runner up akan menerima Rp 40 juta, dan Runner Up kedua berhak mendapatkan Rp 30 juta.

Namun para peserta modifikator harus melewati berbagai aspek penilaian, seperti modifikasi pelek roda dan ban, modifikasi body kit, modifikasi interior, modifikasi eksterior, modifikasi audio, modifikasi perubahan body mobil, yang menariknya, mobil harus tetap bisa dipakai jalan di jalan raya!

"Honda Jazz merupakan mobil yang identik dengan anak muda, yang menjadi kendaraan pendukung berbagai macam kegiatan anak muda termasuk dalam modifikasi. Kami bangga bahwa Jazz Tuning Contest telah menjadi salah satu ajang modifikasi paling prestisius dan selalu ditunggu-tunggu oleh para tuners di Indonesia," kata Direktur Pemasaran dan Layanan Purna Jual PT Honda Prospect Motor, Jonfis Fandy di Central Park, Jakarta.

Sejak pertama kali digelar tahun 2005 lalu, sampai sekarang, tercatat secara total sudah sebanyak 638 pendaftar yang mengikuti Jazz Tuning Contest. Dari jumlah tersebut, sebanyak 213 mobil terpilih sebagai finalis dan sudah ada 7 mobil yang menyandang gelar "the King of Jazz". (mobil.otomotifnet.com)