First Drive Toyota Vellfire ZG 2015, Terlihat lebih Sangar

Otomotifnet - Kamis, 23 April 2015 | 14:05 WIB

(Otomotifnet - )



Meski PT. Toyota Astra Motor (TAM) baru meluncurkan MPV mewah sporty-nya dua minggu lalu (27/3), importir umum sudah membawa versi alternatif yang mempunyai beberapa perbedaan


Jakarta - Mirip, tapi tak sama. Begitu kurang lebih sosok All New Toyota Vellfire versi TAM dan yang dibawa IU (Importir Umum). Berbeda dengan sebelumnya, karena saat itu TAM belum memasukkan varian Vellfire.



Pengendaraan sama dengan versi TAM, dengan bantingan empuk dan peredaman yang sangat baik

"Vellfire yang kami bawa ada dua keunggulan utama, yang pertama ada body kit seharga Rp 80 juta, lalu tidak perlu inden lama bila beli di sini," jelas Daniel Kho, owner Executive Auto Gallery di Bursa Otomotif Sunter, Jakut.



Suara terbukanya pintu geser elektrik bisa dipilih sesuai selera

Nah, OTOMOTIF sudah mengendarai langsung MPV mewah Toyota versi impor ini. Dari segi driving feel, memang tidak ada yang berbeda. Sedangkan dari tampilan, fitur bahkan perlengkapan standar cukup banyak yang menjadi pembeda. Yuk, simak detail dan impresinya.



Terdapat gap cukup besar antara frame dan HU, fungsi audio pada setir tetap bisa

Interior


Di dalam, nuansa hitam dan abu-abu muda masih kental terasa. Yang membedakan, bahan yang membalut jok Vellfire versi IU adalah kombinasi dari kulit, suede dan kain Neoprene bermotif wajik. Sementara bahan dasbor dan door trim tetap dilapi kulit halus seperti Nappa.



Jok kelir hitam dengan kombinasi bahan kulit, suede dan Neoprene bermotif wajik memberi kesan sporty

Lalu untuk hiburan kabin, head unit mengusung layar sentuh 7 inci dan port USB untuk menghubungkan smartphone berbasis iOS maupun Android. Sayangnya, terlihat gap antara frame fasia tengah dengan HU. Menurut Daniel, hal ini karena yang dipakai bukannlah sistem audio asli dari Jepangnya.



Wireless Charger diganti oleh laci penyimpanan dengan panel kayu

“Kita pesan dari sana versi audioless, karena audio mereka kan enggak cocok buat di sini. Radionya cuma sampai frekuensi 99 MHz dan navigasinya juga enggak bisa di luar Jepang," jelasnya. Efeknya, HU terlihat relatif kecil dibanding frame-nya, software-nya belum bisa menggunakan fitur kamera-360 seperti pada versi TAM.



Ambient Lighting dapat dipilih dari 18 warna yang berbeda

Untungnya, tombol pengatur audio di setir masih dapat digunakan. Selain itu, untuk penumpang belakang juga dipasangkan monitor pada plafon yang berbeda dengan versi TAM. Oh ya, berbicara soal plafon, coba lihat absennya panoramic sunroof pada versi IU ini. Pada konsol tengah, Wireless Charger juga diganti menjadi laci penyimpanan barang.



Reflektor belakang berbentuk vertikal, sedangkan pada versi TAM horisontal

Impresi Berkendara


Terasa sama dengan saudaranya dari TAM, Vellfire generasi kedua ini masih sangat nyaman dikendarai. Mulai dari suara mesin 4-silinder berkapasitas 2.494 cc-nya yang hampir tak terdengar dari dalam, suara dari luar yang terisolasi dengan baik, jok dan suspensi yang empuk dan setir yang terasa ringan pada kecepatan rendah.

Beberapa detail juga menunjukkan kualitas superior dari MPV yang namanya diambil dari kata ‘Velvet' dan ‘Fire' ini. Contohnya, melodi saat pintu geser elektrik terbuka dapat diganti dan tersedia tiga pilihan. Lampu yang mengitari plafon juga dapat dapat diganti menjadi 18 pilihan warna yang akan menciptakan suasana ambient lighting.

Kesimpulannya, Toyota Vellfire versi IU ini memang menawarkan impresi berkendara yang sama dengan versi TAM, namun di sisi lain penampilannya yang jauh lebih sangar tentu akan cocok bagi konsumen yang mengutamakan perhatian dari publik yang ingin tampil berbeda.

Bagaimana? Apakah Vellfire ZG dari IU yang dibanderol seharga Rp 1,1 miliar off the road ini cocok menjadi pilihan?  • (otomotifnet.com)

Data Spesifikasi

Mesin: 2AR-FE 4-silinder 2.494 cc DOHC Dual VVT-i
Transmisi: Otomatis 6-percepatan Super ECT
Output Maksimum: 177 dk/6.000 rpm
Torsi Maksimum: 234 Nm/4.100 rpm
Penggerak: FWD (Roda Depan)
Dimensi (P x L x T): 4.930 mm x 1.850 mm x  1.895 mm
Kapasitas Tangki: 75 liter