All About Kaki-Kaki Mobil, Bagaimana Membuat Awet

billy - Kamis, 1 November 2012 | 10:01 WIB

(billy - )


Tak ada cara lain dari membuat awet sokbreker dengan memperlakukan sokbreker itu sendiri dengan sebaik-baiknya. Artinya, saat membawa mobil selalu memilih jalan yang mulus dan mobil sebisa mungkin tidak overweight atau overload dengan barang atau penumpang.

Untuk mobil yang sudah dimodifikasi dengan suspensi ceper, jangan hanya memotong per agar ground clearance lebih kecil. “Sebaiknya juga mengganti sokbreker dengan travel lebih pendek agar sok tidak jedug-jedug karena travel suspensi orisinal pasti mentok dengan travel pendek,” sahut Taqwa lagi.

Cara lain dengan memberi penahan alias damper pada bagian as sokbreker. Sehingga saat sokbreker berada pada titik paling rendah, masih tertahan oleh damper.

Damper khusus as sokbreker ini bisa mengaplikasi milik Mercedes-Benz yang dijual seharga Rp 65-75 ribu perpasang. Part ini dipasang saat sokbreker terlepas dari mobil dengan cara menyelipkan ke as sokbreker.  (mobil.otomotifnet.com)