Mengenal Hyundai Matrix

billy - Jumat, 23 September 2011 | 07:03 WIB

(billy - )

 
JAKARTA -
Terbilang tidak mudah mendapatkan kendaraan yang kali pertama hadir saat gelaran Gaikindo Auto Expo ke-11 tahun 2001 ini di pasar mobkas. Modelnya yang cenderung terlihat seperti MPV kompak ini sejatinya tersedia dengan tiga pilihan mesin, yaitu, bensin (1.600 cc + 1.800 cc) dan diesel (1.500 cc) dengan turbocharger.

Namun, untuk pasar Tanah Air, hanya varian 1.600 cc pelahap bensin 4 silinder DOHC. Untuk kendaraan sekelasnya, Matrix tipe GLS terbilang layak dipakai keluarga kecil. Apalagi sudah dilengkapi dengan power window, electric mirror,  ABS dan catalytic converter.

Nah, Anda juga bisa berburu versi GL-nya. Perbedaan dengan tipe GL adalah tidak dilengkapi ABS dan catalytic converter. Bila Anda berminat memilikinya, ada baiknya perhatikan power window kerap jadi problem khas. Lalu jangan lupa untuk mengecek regulator agar tak macet saat menurunkan dan menaikkan kaca jendela.   (mobil.otomotifnet.com)