Recall Chevrolet Spin, Biar Nggak Rembes dan Bocor!

Otomotifnet - Selasa, 14 April 2015 | 13:04 WIB

(Otomotifnet - )

Jakarta - Pemilik Chevrolet Spin bermesin bensin, baik varian 1.2 atau 1.5, ada informasi dari PT General Motor Indonesia (GMI) nih. Sebagian besar pemiliknya sudah dikirimi surat pemberitahuan, namun untuk yang belum mendapatkan suratnya. Silakan datangi bengkel resmi terdekat untuk pengecekan lebih lanjut.

Waktu untuk melakukan pengecekan memang tidak ada batas, namun pengguna Spin 1.2, 1.5 L (bensin) bisa segera menghubungi Costumer Assistance Center (CAC) GMI.

“Konsumen tinggal telepon dan didata nomor rangka kendaraannya. Dari situ bisa ketahuan, tindakan apa yang nantinya akan dilakukan,” kata Dadan Ramadhani, Customer Care Director GMI.

Ada 2 tindakan yang dilakukan untuk pengguna Chevrolet Spin 1.2 dan 1.5 L. Ini dia yang dikerjakaan oleh bengkel resmi Chevrolet. • (otomotifnet.com)



Penggantian tangki bahan bakar dan pemasangan seal foam, merupakan 2 tindakan yang dilakukan oleh bengkel resmi untuk Chevrolet Spin bermesin bensin. “Ada rembesan yang keluar dari breather atau lubang hawa di tangki bahan bakar.

Oleh karena part tersebut jadi satu dengan tangki, maka penggantiannya harus utuh,” ungkap Madiyono, Kepala Bengkel Chevrolet PT Andalan Chrisdeco di Arteri Pondok Indah, Jaksel.



Sesungguhnya breather di tangki Chevrolet Spin yang bensin, enggak selalu keluar rembesan. Hanya pada saat si pengguna memaksakan isi bahan bakar sampai luber, maka rembesan itu terjadi. Jadi kalau hanya isinya setengah atau ¾ dari kapasitas tangki, breather akan aman-aman saja.



Lanjut yakni penambahan seal foam yang adanya di bagian depan. Ini dilakukan pada plastik jalur air yang adanya di bawah kaca depan dan sebelah kanan.



“Jadi seal foam-nya dipasang seolah-olah seperti talang air. Itu bisa membuat air yang mengalir enggak langsung ke perangkat aki dan lainnya yang persis di bawah part tersebut,” ujar Madiyono. So enggak bocor lagi dong.