F1 : Desain Livery Helm Sebastian Vettel Meniru Helm Michael Schumacher?

Dimas Pradopo - Selasa, 10 Februari 2015 | 16:39 WIB

(Dimas Pradopo - )


Eropa – Juara dunia 4 kali Sebastian Vettel, menggunakan helm baru dengan motif desain yang diduga meniru helm Michael Schumacher di pertengahan tahun ‘80-an.

Helmnya berkelir  putih, dihias warna bendera Jerman: hitam, merah dan kuning emas, yang memanjang vertikal dari bagian depan ke belakang. Selama ini ia mengaplikasi motif biru atau corak yang ramai pada helmnya.

Bukan tanpa alasan jika Vettel melakukan hal itu. Pasalnya Schumi adalah pembalap idolanya. Sejak kecil, Vettel akrab dengan Schumi. Bahkan sempat dijuluki Baby Schumi.

Media Italia, La Gazzetta dello Sport dan media Jerman, Sport Bild memberitakan hubungan antara desain helm baru Vettel sama yang dipakai oleh mentor sekaligus pembalap idolanya, Schumacher di gokart pertengahan ’80-an.

Namun Vettel membantah, jika livery helm 2015-nya didasarkan pada desain yang pernah dikenakan Schumi. Jens Munser yang mendesain livery helm Vettel menyebut, dalam mendesain helm itu ia dan Vettel tidak memikirkan Schumacher.

“Kami sengaja membuat desain sederhana. Kami menyukai helmnya saat mencoba mobil Ferrari pertama kali di Fiorano dan Sebastian ingin menambahkan warna Jerman,” ujar Munser yang juga mendesain helm merah Schumi yang terkenal.


Asisten Vettel, Britta Roeske juga menegaskan jika Munser tidak tahu mengenai livery helm Schumi di gokart pada tahun ’80-an.

“Garis memanjang dari depan ke belakang adalah saran saya. Saya ingin helm dibagi dalam dua warna berbeda. Tetapi kami menyukai helm putih Sebastian yang digunakan pada November lalu (saat tes mobil Ferrari),” tambah Munser.

Memang, jika diamati desainnya tidak sama persis. Letak bendera Jerman di helm Vettel tidak simetris, pada helm Schumi di tengah. Susunan warna bendera di helm Vettel jika dilihat dari depan: kuning, merah, hitam. Helm Schumi: hitam, merah, kuning. Tetap saja intinya sama. (otosport.otomotifnet.com)