Mau tau apa karyanya? Para seniman pengrajin dari Boyolali, Jawa Tengah, Indonesia, membuat sebuah karya seni berwujud replika sebuah Bugatti Veyron, dan mereka menggunakan bahan dasar kayu jati!
Ini sepenuhnya terbuat dari kayu jati lho! Coba perhatikan detailnya, benar-benar mirip aslinya. Bugatti Veyron kayu jati ini dipesan khusus oleh pelanggan di Jerman. Dibuat dengan tangan-tangan terampil dari Kemiri, desa Mojosongo, Boyolali dan dibuat dengan skala satu banding satu.
Menurut pemilik bengkel Eko Lukistyanto, mereka membuat replika dari potongan-potongan kayu eak dan dipahat dengan tangan mereka sendiri. Bahkan interiornya juga punya detail dan fitur-fitur yang sama persis dengan aslinya.
Begitu juga dengan desain pelek multi spoke yang sama yang digunakan pada mobil yang sebenarnya. Kreatif ya, siapa yang mau pesan juga? (mobil.otomotifnet.com)