Ini Toyota Hilux yang Disulap jadi Bengkel Mewah Berjalan Lexus

Rabu, 15 Oktober 2014 | 14:35 WIB


Jakarta - Service mobil Lexus sekarang nisa dimana saja. Mengandalkan Toyota Hilux 4x4 Double Cabin, Lexus Mobile Concierge Service (LMCS) siap memanjakan konsumen Lexus. Seperti apa sih?

Layanan ini merupakan layanan terbaru dari Lexus Indonesia untuk menjangkau konsumen yang ingin melakukan servis berkala kendaraan di mana pun dan kapan pun, apakah di rumah, di lokasi aktifitas kerja atau di lokasi yang diinginkan.

Lexus Mobile Concierge Service  menggunakan Toyota Hilux sebagai kendaraan 4x4 tangguh agar mampu melalui berbagai medan jalan untuk mencapai lokasi konsumen.

Alat-alat yang digunakan pun kelas premium dan hi-tech seperti Endoscopy Lens, Hybrid Diagnostic Tools, dan Wireless Noise Detector. Kelengkapan ini ditujukan agar mampu mendeteksi secara tepat servis yang harus dilakukan kepada kendaraan konsumen.

Tujuannya, Lexus Mobile Concierge Service mengedepankan Personalized Luxury Ownership Experience bagi pemilik Lexus di Indonesia. Coba saja masuk ke dalam kabinnya, disana tersedia lounge mini yang menyediakan koneksi wifi, TV LCD, juga kulkas dengan kenyamanan yang sama dengan Lexus Galery.

"Kita ingin memberikan yang unik. Yang tidak terlupakan oleh konsumen, dengan tetap mengedepankan kenyamanan dan kualitas global dari Lexus dalam hal service," papar Adrian Tirtadjaja, General Manager Lexus Indonesia.

Untuk sementara layanan ini untuk wilayah Jabodetabek, namun Lexus Indonesia akan terus mengembangkan layanan ini agar semakin banyak konsumen yang bisa memanfaatkan layanan ini. (mobil.otomotifnet.com)