Kriteria dealer go green terdiri dari beragam poin yang secara garis besar memenuhi ketentuan environment health and safety pada seluruh lingkungan dealer. Untuk mewujudkan konsep hijau maka lanskap dan infrastruktur mutlak digarap sesuai dengan kriteria. Oleh karena itu butuh investasi lebih besar untuk mewujudkannya.
Inisiatif pabrikan mobil untuk merealisasikan dealer go green sangat diperlukan. Benefit dengan menerapkan konsep dealer ramah lingkungan cukup menguntungkan, salah satunya adalah pengehematan energi listrik. Sehingga mengurangai pembayaran tagihan listrik bulanan, yang tentu saja menghemat biaya operasional.
Nah, sejumlah dealer dari berbagai pabrikan berbeda telah menerapkan konsep go green untuk operasional di Jakarta dan sekitarnya. Berikut diantaranya.
Auto2000
Terdapat 7 poin yang telah diaplikasi pada dealer Permata Hijau. Yakni aplikasi solar cell dan LED pada sistem penerangan jalan sehingga tidak menyedot energi listrik. Kemudian seluruh ruangan telah menggunakan LED. Konsep bengkel dibuat terbuka sehingga memudahkan sinar matahari masuk dan meminimalkan penggunaan lampu pada siang hari. Memperbanyak tanaman hijau diseluruh sisi bengkel untuk mengurangi polusi gas buang. “Penggunaan oil trap serta pengolahan sampah yang dibagi berdasarkan jenisnya, aplikasi timer dan sensor pada instalasi lampu di toilet serta AC ruangan,” rinci Yuta Obed, Service Manager Auto2000 Permata Hijau.
HONDA
Dealer Honda Pondok Pinang telah menerapkan konsep go green dengan struktur bangunan terbuka sehingga mengoptimalkan pencahayaan ruang tanpa menggunakan listrik. “Pada tiap saklar juga diberi peringatan untuk mematikan lampu jika tidak digunakan. Lalu setiap sisi juga dilengkapi tanaman yang dirawat oleh tukang kebun,” bilang Sarto Rombe, selaku Service Manager Honda Pondok Pinang, Jaksel.
Selanjutnya untuk kondisi bengkel yang menganut konsep open space, sehingga meminimalisir penggunaan energi litrik. “Bengkel juga sudah menggunakan oil trap sebagai standardisasi. Kemudian kami juga menyortir kain lap untuk dibersihkan agar bisa digunakan kembali, sehingga memperkecil sampah kain,” sambung Sarto merinci.
BMW Sales Operation
PT Astra International, Tbk – BMW Sales Operation, resmi membuka showroom berkonsep ramah lingkungan berlokasi di Jl. Pluit Putra Raya No. 21, Jakarta Utara. Showroom baru ini dibangun dengan investasi Rp 4,7 milyar.
“Di dalam dealer ini terdapat ruangan untuk dealing maupun bersantai yang dikemas dengan nuansa heritage. Lengkap dengan kolam beserta riak air pancuran dan batuan alam,” bilang Ernando Demily, Chief Executive, PT Astra International, Tbk – BMW Sales Operation. (mobil.otomotifnet.com)