MotoGP : Lorenzo Sambangi Kolombia Sebelum Menuju Amerika

Selasa, 8 April 2014 | 14:22 WIB


Sebelum memasuki seri kedua MotoGP di sirkuit Austin, Texas Amerika Serikat, Jorge Lorenzo mampir ke Kolombia buat berbagai aktivasi. Pemegang dua titel juara dunia MotoGP ini menghabiskan dua hari sebelum bertolak ke Meksiko dan lalu ke Texas, Amerika.

“Aku kaget dan senang dengan penduduk Kolombia, di sini adalah pasar penting bagi Yamaha dan semua orang gila akan MotoGP! Aku tak pernah berpikir bisa ada banyak penggemar di negara di mana kami tidak pernah balap MotoGP. Setiap orang sangat ramah dan kenal dengan aku!” seru X-Fuera.

“Sangat penting untuk tetap berpromosi di negara di mana balapnya tidak hadir langsung seperti di Eropa. Ini adalah pengalaman sangat mengesankan,” serunya.

Jorge Lorenzo melakukan beberapa aktivasi bersama Yamaha di sana. Salah satunya memperkenalkan grafis Yamaha R15 senada livery YZR-M1 MotoGP. Juga melakukan atraksi dengan Yamaha MT-07, burn out dan melahap beberapa putaran. Jadi ingat akhir tahun lalu, saat Lorenzo melahap 3 lap di Sentul dengan Yamaha R6, tul ga? (otosport.co.id)