Honda Resmi Umumkan Kembali ke Formula 1

Bagja - Jumat, 17 Mei 2013 | 08:58 WIB

(Bagja - )


Akhir musim kompetisi 2008 lalu, memang jadi musim yang paling buruk bagi tim Honda F1 Racing di ajang balap Formula 1. Selain meninggalkan tim yang kompeten membawa titel juara dunia, mereka juga didera masalah krisis finansial. Tapi tahun 2014, ceritanya akan lain. Dimana Honda Motor Corporation mulai melakukan persiapan untuk kembalinya mereka ke ajang balap Formula 1 di 2015.

Meski baru akan berstatus menjajal pengembangan mesin untuk musim kompetisi 2014, namun Honda rupanya sudah menjalani kesepakatan dengan tim McLaren untuk kembali bersama di tahun 2015. Lantaran tahun 2014, tim McLaren masih memiliki kesepakatan dengan Mercedes-Benz sebagai pemasok mesin untuk mereka.

“Honda memiliki cerita dan sejarah panjang dalam dunia balap Formula 1. Jelas regulasi baru di Formula 1 adalah hal yang menarik kami untuk bergabung kembali. Dimana teknologi yang lebih ramah lingkungan, akan menjadi basis pengembangan yang Honda lakukan. Kami sendiri sangat menghargai keputusan FIA untuk membuat regulasi baru,” jelas Takanobu Ito, Presiden dan CEO Honda.

“Honda sendiri masih akan menggunakan motto ‘The Power of Dreams’ yang sudah menjadi tagline di F1. Slogan ini menjadi kekuatan kami untuk merealisasikan mimpi bagi fans dan konsumen. Bersama McLaren nantinya sebagai salah satu tim paling kuat di F1, kami akan mengembangkan kompetisi di Formula 1,” imbuhnya. (otosport.co.id)