Melandri Diragukan Bisa Ikut Latihan Pra-Musim

Bagja - Rabu, 16 Januari 2013 | 05:35 WIB

(Bagja - )

Marco Melandri telah menjalani masa penyembuhan fisioterapi bersamaan dengan latihan pra-musim dimulai, tetapi rupanya rasa sakit di bahunya masih belum sepenuhnya reda. Kecelakaan yang dialaminya di Sirkuit Potimao, Portugal pada awal September 2012 lalu, dicurigai mengganggu fungsi bagian ginjalnya. Alhasil ia harus dirawat di rumah sakit dan dikabarkan bakal melewatkan 2 seri balapan.

Kabar mengenai dirawatnya pembalap berusia 30 tahun ini juga sudah dikeluhkannya melalui akun twitter miliknya. Bahkan cedera lain yang juga mengganggunya selama ini yaitu di bagian bahunya, belum sepenuhnya reda. Padahal Melandri telah menjalani proses fisioterapi rutin bersamaan dengan latihan pra-musim. Tapi rasa sakit di bahunya juga belum reda.

World Superbike Championship (WSBK) 2013 akan dimulai bulan depan di Phillip Island, dan Melandri masih memiliki waktu sekitar sebulan untuk mempersiapkan kondisi fisiknya sebelum musim dimulai.

Dikabarkan bahwa tim BMW Italia akan mengadakan tes kesehatan fisik bagi pembalap bintang asal Italia itu pada hari ini Rabu (16/1) di Sirkuit Binetto, yang terletak di wilayah Puglia di Italia Selatan. Sepertinya sesi tes mendatang diperkirakan berlangsung dalam kondisi dingin dan basah. (otosport.co.id)