Suzuki Akan Luncurkan Shooter 115FI Awal Mei 2013 di Bandung

Dimas Pradopo - Senin, 22 April 2013 | 17:58 WIB

(Dimas Pradopo - )


Sedikit mundur dari rencana awal, peluncuran bebek injeksi Suzuki Shooter 115FI akhirnya dilakukan pada 4-5 Mei 2013 mendatang di Bandung, Jawa Barat. Info ini diperoleh langsung dari undangan dari PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) yang sampai ke meja redaksi.

Bila melihat waktu peluncurannnya, Suzuki punya langkah yang menarik yaitu membuka pasar di segmen bebek injeksi low entry. Pasalnya rencana Yamaha yang akan segera meluncurkan Vega ZR injeksi juga akan dilakukan tahun ini juga.

"Pasar bebek meskipun terus mengecil tapi jumlahnya masih cukup besar. Masih sangat potensial untuk digarap khususnya di daerah," ungkap Yohan Yahya, GM 2W Marketing & Business Development PT SIS beberapa waktu yang lalu.

Secara desain motor ini punya garis bodi yang mirip Shogun Axelo 125 dengan tampak depan yang terlihat menarik. Sedang untuk variannya akan ada 3 tipe berbeda.

Dari model berpelek jari-jari, model yang menggunakan pelek palang atau casting wheel dan paling tinggi model yang menggunakan pelek palang tapi dilengkapi disk brake depan-belakang.

Tapi harganya justru disetting tidak setara dengan Shogun Axelo. "Ini dibawahnya, dekat dengan Smash Titan," yakin Yohan. Oke, tinggal tunggu kepastian harganya! (motorplus-online.com)