Jakarta - New Honda Jazz mulai jadi pembicaraan, meskipun baru akan ditongolkan di Jepang akhir tahun ini. Perubahan radikal membuatnya menjadi daya tarik tersendiri, apalagi mobil ini cukup populer di Indonesia.
Kalau sebelumnya kita sudah melihat tampang luar, baik wajah maupun bokongnya, kali ini tersedia bocoran interior dari Honda New Jazz. Sektor kabin juga banyak perubahan. Apa saja?
Desain setir dibuat berbeda dengan sebelumnya, meski masih mengusung tiga palang. Terlihat lebih elegan dan kalem, karena Honda mengurangi aksen alumunium pada setir.
Desain dashboard pun mengalami perubahan. Baik dari desain meter cluster, juga corong AC yang kini menjadi persegi, tidak membulat seperti sebelumnya. Audio juga terlihat punya ruang yang lebih besar.
Dengan dimensi yang lebih besar, Honda Jazz terbaru ini nantinya menawarkan kelapangan kabin sebauh hacthback. Baik untuk mengakomodasi penumpang, maupun barang bawaan di bagasi. (mobil.otomotifnet.com)