“Kalau soal harga, semua tergantung tipe mobil yan dikerjakan. Pasalnya, tiap seri mobil Mercy memiliki parts dan kesulitan yang berbeda,” ungkap Tony, mekanik Bengkel Prasasti. Belum lagi kalau parts-nya sulit ditemukan, pasti harganya akan berbeda pula.
Nah, untuk harga jasa overhaul mesin Mercy dikenakan biaya Rp 2 juta, belum termasuk parts. Sedangkan untuk penggantian komponen kaki-kaki seperti balljoint dan tierod dikenakan biaya Rp 300 ribu hingga Rp 400 ribu belum termasuk parts.
Sedangkan untuk pengecatan, bengkel ini membebaskan konsumen untuk memilih merek cat. “Untuk pengecatan full body bisa dikenakan biaya Rp 10-12 juta, itu baru ongkos kerjanya saja belum termasuk belanja cat,” tambah pria ramah ini. untuk infomasi lebih lanjut silakan hubungi Bengkel Prasasti di 0815 1852236 / 021-84973164. (mobil.otomotifnet.com)