|
Di event balap motor Indoprix 2011, tim Honda Daya Adicipta NHK BRT menjadi salah satu pemain anyar. Meski demikian prestasinya pada seri 1 Indoprix di sirkuit Internasional Sentul bisa dibilang cukup gemilang.
Peringkat ke-6 di race 1 dan ke-7 IP 110, menjadi hasil terbail dibandingkan dengan tim-tim Honda lainnya yang juga baru bermain di Indoprix. Pencapaian tersebut tentunya enggak luput dari kepiawaian Dellu Agung dalam mengatur ritme balapan.
“Agar mesin bisa awet sampai lap terakhir, performa mesin mesti dijaga. Caranya harus ikut dalam rombongan terdepan dan sesekali keluar dari rombongan,” jelasnya.
Trik ikut dalam rombongan, digunakan Dellu untuk meminimalkan hambatan angin yang menerpa. Sementara sesekali keluar dari rombongan, bertujuan untuk mendinginkan mesin. “Kalau terus-terusan di dalam rombongan, niscaya mesin lebih cepat jebol,” terang pengguna nomor start 99 ini. (otosport.co.id)
Peringkat ke-6 di race 1 dan ke-7 IP 110, menjadi hasil terbail dibandingkan dengan tim-tim Honda lainnya yang juga baru bermain di Indoprix. Pencapaian tersebut tentunya enggak luput dari kepiawaian Dellu Agung dalam mengatur ritme balapan.
“Agar mesin bisa awet sampai lap terakhir, performa mesin mesti dijaga. Caranya harus ikut dalam rombongan terdepan dan sesekali keluar dari rombongan,” jelasnya.
Trik ikut dalam rombongan, digunakan Dellu untuk meminimalkan hambatan angin yang menerpa. Sementara sesekali keluar dari rombongan, bertujuan untuk mendinginkan mesin. “Kalau terus-terusan di dalam rombongan, niscaya mesin lebih cepat jebol,” terang pengguna nomor start 99 ini. (otosport.co.id)