Ya, tokoh pemeran agen rahasia flamboyan asal Inggris itu, Craig Daniel lebih memilih mobil ramah lingkungan bermesin ganda atau hybrid. Ia terlihat nyaman saat menggunakan mobil pribadinya, Lexus RX 450h.
Lexus RX 450h sendiri merupakan SUV bersumber tenaga gabungan antara mesin bensin V6 bervolume 3.500 cc dengan motor listrik. Gabungan tersebut menghasilkan tenaga sebesar 246 dk pada 6.000 rpm. Tak kalah bertenaga dengan tunggangan Bond bukan?
Meski bertenaga besar, kadar emisi CO2 yang dihasilkan juga cukup rendah yakni 148 g/km. Bandingkan dengan Aston Martin DBS yang menghasilkan emisi sebesar 388 g/km, sangat jauh.
Hmm, kira-kira kapan ya film James Bond mengandalkan mobil hybrid? (mobil.otomotifnet.com)