AXIC MetroStar, Kunjungi Pabrik Busi NGK

billy - Jumat, 3 Desember 2010 | 08:56 WIB

AXIC MetroStar, Kunjungi Pabrik Busi NGK (billy - )

Dok. Otomotifnet.com
 
OTOMOTIFNET - Menunjukkan konsistensi sebuah komunitas, tidak hanya melakukan kegiatan berupa kopdar dan gathering saja. Namun beberapa kegiatan positif lain, juga cukup membantu meningkatkan pemahaman dan pengetahuan dalam dunia otomotif. Seperti yang dilakukan oleh para member Avanza Xenia Indonesia Club (AXIC) chapter MetroStar. Kali ini mereka bahkan melakukan kunjungan ke salah satu pabrik busi terkenal, yaitu Busi NGK.

Selain diikuti oleh rekan-rekan dari keluarga besar Chapter MetroStar, AXIC juga melibatkan chapter lain untuk ikut berpartisipasi meramaikan acara ini. Setelah beberapa kegiatan yang melibatkan sponsor, kini chapter yang memiliki moto low-profile "Ordinary Chapter" tersebut, balik yang membuat kegiatan mendatangi sponsor / Mitra komunitas. Yaitu dengan melakukan kunjungan pabrik ke PT. NGK Busi Indonesia, pada hari Sabtu, 27 November 2010.

 
Menurut keterangan Vidiska Angga (AXIC 2903) selaku Ketua Pelaksana (PIC) acara ini, bahwa acara yg mengangkat tema "AXIC MetroStar Plant Tour & Coaching Clinic 2010", membawa para peserta melihat langsung bagaimana proses pembuatan busi, dan mengetahui lebih detailnya peranan busi pada kendaraan yang ditumpanginya.

Peserta kegiatan yang berjumlah lebih 50 kendaraan dan orang ini, sebagian besar berangkat secara beriringan dari meeting point yang telah ditentukan yakni di sektor 7 Bintaro menuju lokasi pabrik busi. Selama perjalanan pastinya Safety Driving benar-benar harus dipahami oleh para peserta terutama masalah Larangan Anti Bahu Jalan Tol, sesuai dengan kampanye AXIC yang Anti Bahu Jalan Tol.

"Kami ingin memberikan contoh berperilaku mengemudi kendaraan di jalan yang baik. Jadi keselamatan adalah yang utama," papar Eko Sutjipto, Humas dari chapter Metrostar.

 
Para pengendara Avanza dan Xenia di wilayah Bintaro, Pamulang, Ciledug, Ciputat dan sekitarnya yang tergabung di klub AXIC Chapter MetroStar ini pun berharap, agar hubungan kerjasama dengan pihak PT. NGK Busi Indonesia, akan berlanjut lebih harmonis dan saling menguntungkan kedua belah pihak.

"Sudah saatnya sebuah chapter, terlebih klub, untuk menjalin kerjasama dengan pihak lain. Selain untuk kepentingan para member, juga untuk kepentingan brand sponsor. Kami yang membuat acaranya, sehingga terbentuk sebuah kegiatan atau acara yang menyelaraskan tujuan kerjasama mereka," pungkas Andi, selaku PIC 1 Chapter MetroStar.