Vettel Dominasi Waktu Tercepat Hari Kedua

billy - Kamis, 10 Maret 2011 | 12:07 WIB

(billy - )



Hari pertama bagi Sebastian Vettel mengikuti sesi tes terakhir (9/3) F1 pra musim 2011 di sirkuit Catalunya Spanyol, langsung membawa berkah bagi pembalap asal Jerman tersebut. Vettel langsung merebut waktu tercepat dengan 1 menit 21.865 detik. Hasil ini tentunya sangat penting mengingat rekan setimnya, yaitu Mark Webber hanya bisa mengamankan waktu tercepat 1 menit 22 detik.

Bukan hanya tim utama Red Bull yang mampu mencetak hasil terbaiknya di hari kedua sesi tes kali ini, namun tim kembaran mereka yaitu Scuderia Toro Rosso (STR), juga membuat gebrakan terbaik. Sebastian Buemi berhasil menempati posisi kedua pembalap tercepat dengan 1 menit 22.296 detik. Kemudian disusul oleh Vitaly Petrov di posisi ketiga dengan 1 menit 22.670 detik.

Di posisi 4 pembalap tim McLaren yaitu Lewis Hamilton masih terlihat belum mampu mengeksplorasi kekuatan terbaik MP4-26. Disusul oleh Felipe Massa yang kali ini terlihat kurang agresif. Padahal tim privateer yang menggunakan mesin Ferrari yaitu STR, mampu tampil lebih baik di akhir-akhir sesi tes hari kedua.

Walaupun masih ada beberapa konfigurasi yang mereka sedang coba untuk sesi tes terakhir ini, namun hasil akhirnya akan menjadi acuan performa yang sebenarnya dari tiap-tiap tim. Masihkah Red Bull akan menjadi raja hingga akhir sesi tes? Kita tunggu saja nanti hasilnya. (otosport.co.id)

Hasil tes hari kedua F1 pra musim 2011 Catalunya Spanyol :
1. Sebastian Vettel Red Bull Racing-Renault 1m 21.865 detik
2. Sebastien Buemi Scuderia Toro Rosso-Ferrari 1m 22.296 detik
3. Vitaly Petrov Lotus Renault GP-Renault 1m 22.670 detik
4. Lewis Hamilton McLaren-Mercedes 1m 22.888 detik
5. Felipe Massa Ferrari-Ferrari 1m 23.324 detik
6. Paul di Resta Force India-Mercedes 1m 24.334 detik
7. Kamui Kobayashi Sauber-Ferrari 1m 24.436 detik
8. Nico Rosberg Mercedes-Mercedes 1m 25.807 detik
9. Jarno Trulli Team Lotus-Renault 1m 26.090 detik
10. Pastor Maldonado Williams-Cosworth 1m 26.989 detik
11. Jerome D'Ambrosio Virgin-Cosworth 1m 28.982 detik