Belum Terima Invoice, Dallara Ulur Waktu

Editor - Senin, 15 Februari 2010 | 12:55 WIB

(Editor - )


Foto : Campos Meta F1 Team

OTOMOTIFNET - Masih tentang tim Campos yang belum menemui titik terang soal pembiayaan tim, supplayer chasis untuk tim Spanyol tersebut yaitu Dallara, akhirnya mengulur waktu pengiriman paket sasis yang baru untuk dipasang di mobil tim Campos. Akibatnya proses ini memperlambat pembangunan mobil tim Campos, padahal pelaksanaan F1 kurang dari sebulan kedepan lagi.

Supplayer chasis yang sudah sangat terkenal dan digunakan hampir di semua kejuaraan seri junior balapan single seater itu, yakin bahwa proses kesepakatan pembayaran akan dilakukan secepatnya. Namun bos besar Dallara sekaligus pemiliknya yaitu Gian Paolo Dallara, juga tidak ingin berspekulasi terlalu banyak tentang hal ini.

“Saya sangat bangga karena apa yang kami kerjakan selesai sesuai dengan waktu yang ditetapkan. Bahkan semua proses seperti pengembangan, sistem keamanan, uji tabrakan dan kami sudah siap untuk jadi supplayer casis ini untuk tim lain seperti Stefan GP dan USF1,” jelas Dallara tentang hal ini.

Mengenai proyek mereka dengan Campos ini memang agak sedikit bermasalah. Belum adanya invoice yang diterima pihak Dallara, memang membuat bos supplayer chasis itu, tidak berani mengambil resiko terlalu besar. Tapi Dallara tetap yakin mereka bisa mencari solusi untuk memecahkan masalah tersebut.

Penulis : Uda