Honda: Mobil Murah Itu Apa?

billy - Rabu, 22 Februari 2012 | 13:02 WIB

(billy - )


Jakarta - Rencana agung pemerintah menghadirkan mobil murah ramah lingkungan untuk masyarakat disambut baik beberapa pabrikan, meski tidak sedikit pula yang mempertanyakannya. Honda contohnya, yang masih kebingungan mengenai seperti apa mobil murah itu.

"Mobil murah itu seperti apa? sampai sekarang tidak ada kejelasan!," tegas Direktur Pemasaran dan Layanan Purna Jual Honda Prospect Motor, Jonfis Fandy.

Seperti kita tau, rencananya, pemerintah akan mengeluarkan regulasi mengenai mobil murah ramah lingkungan (Low Cost and Green Car) dengan ketentuan harga jualnya di kisaran Rp 80 jutaan, konsumsi bahan bakarnya sekitar 20 km/liter dan produksinya sekitar 100 ribu pertahun.

Nah, oleh sebab itu, Honda yang punya senjata Honda Brio yang disebut-sebut bakal menjadi mobil murahnya Honda untuk Indonesia pun sampai saat ini masih kebingungan, karena regulasi yang tak kunjung di terbitkan oleh pemerintah.

"Karenanya, daripada salah-salah, lebih baik kita menunggu saja, seperti apa nanti regulasinya. Mudah-mudahan tahun ini juga sudah dikeluarkan," harap Jonfis. (mobil.otomotifnet.com)