BAIC B80VJ, Jiplakan Mercy G-Class Asal China

Billy - Rabu, 22 Februari 2012 | 07:03 WIB

BAIC B80VJ, Jiplakan Mercy G-Class Asal China (Billy - )

Otomotifnet.com – Kegemaran pabrikan mobil asal China dalam menyontek bentuk produk asal Eropa dan Amerika sudah tak terbantahkan.

Dan yang menjadi sasaran kloning kali ini adalah jip asal Jerman, Mercedes Benz G-Class yang dilabeli BAIC B80VJ.

Dari luar, kesan G-Class terasa identik. Sebut saja pada bagian kap mesin, kaku dan headlamp bulat. Perbedaan hanya sedikit di bagian gril dan lampu sein di depan, bukan di sisi kap. Pindah kesamping, garis bodi dan rancangan pilar yang kaku juga persis dengan milik G-Class.

Bagian bawah bodi BAIC B80VJ  dilaburwarna hitam, yang menjadikan bodi BAIC B80VJ bernuansa two tone.  Versi ‘asli’ G-Class menganut pelek palang 5, kloningan ini dibekali pelek palang 6 dibagian kaki-kakinya.

Mobil lima pintu ini rencananya akan tampil di Beijing Auto Show 2012 bulan April dalam wujud konsep.

Berbeda dengan kasus kebanyakan yang asal comot desain, pabrikan BAIC (Beijing Automotive Industry Holding Co) merupakan partner lokal resmi dari Mercedes Benz di China. Pada 2010 silam BAIC juga pernah mengkloning sosok hatchback Mercedes Benz B-Class. (mobil.otomotifnet.com)