VW Passat Alltrack, Wagon Offroad Penantang Subaru Outback

billy - Jumat, 25 November 2011 | 09:03 WIB

(billy - )


Jerman – Persaingan crossover wagon bergaya SUV penggerak empat roda makin meriah. Setelah sebelumnya diisi oleh Audi A4 All Road Quattro dan Subaru Outback, kini VW merilis MPV berkemampuan off-road mereka, Passat Alltrack.

Varian Passat Alltrack sendiri merupakan pengembangan dari Passat wagon Euro spec yang sudah dijual umum sebelumnya.

Sebagai penunjang gaya dan kemampuan off road,VW menambahkan ketinggian ground clearance Passat Alltrack serta sentuhan gagah khas SUV di eksteriornya. Tentunya tak ketinggalan aplikasi sistem penggerak empat roda yang aplikatif menghadapi medan berat, atau jalanan bersalju.

Tengok saja bumper depan belakangnya yang kini dibuat lebih bersudut khas SUV. Belum lagi tambahan panel di sisi fendernya, sil lantai dan roof rack.

Sumber penggeraknya, Passat Alltrack ditawarkan dengan empat pilihan mesin dengan dua tipe bensin dan dua mesin diesel. Mesin bensin tersebut diantaranya 1.8 TSI dengan 158 dk dan 2.0 TSI berdaya 207 dk. Sementara  tipe diesel dikawal 2.0 TDI 138 dk dan 2.0 TDI berdaya 168 dk.

Pada varian mesin 2.0 TSI dan 2.0 TDI bertenaga 168 dk dilengkapi dengan sistem standar 4Motion all-wheel drive dan kopling ganda DSG. Sementara bagi versi lain, sistem 4Motion all-wheel drive ditawarkan sebagai opsional.

Konsumsi BBM Passat Alltrack juga terbilang irit. Dimana versi diesel 2.0 TDI 138 dk yng dikawinkan dengan sitem 4Motion dapat menempuh jarak 100 km dengan 5,7 liter BBM. Sedangkan tipe 2.0 TDi memiliki perbandingan 5,8 liter/100 km.

Rencananya, Passat Alltrack akan mendebut di Tokyo Motor Show awal Desember, sedangkan penjualannya baru dimulai awal tahun depan. (mobil.otomotiffnet.com)