Dengan panjang 3,5 meter, VW telah mempermak Up! menjadi GT Up! dari namanya, jelas merupakan versi sporty dari mobil mungil ini, lengkap dengan tambahan bodikit, termasuk sirip di sisi kanan kiri dan aliran udara besar di bumper.
Sementara versi lainnya, Cross Up! tak mau kalah degan tampilan maskulinnya ala mobil jelajah mini. Namun, Cross Up! sudah ditinggikan jarak bodi ke tanahnya, jadi lebih tinggi sampai 15 mm.
Sayangnya, meski VW berencana untuk mulai memasarkan Up! setelah pameran Franfurt Auto Show 2011 ini, namun belum ada keterangan resmi apakah dua versi dari Up! ini juga akan dipasarkan. Jadi, kita tunggu saja! (mobil.otomotifnet.com)