Toyota Highlander Akan Dicontek Subaru Tribeca

billy - Jumat, 7 Januari 2011 | 11:37 WIB

(billy - )


Jepang - Kolaborasi yang dilakukan dua pabrikan ini selalu menjadi pembicaraan seru. Dan ternyata, meskipun duo mobil sport belum juga rampung, sudah ada rumor baru, yakni kolaborasi kedua Toyota dengan Subaru.

Rencananya, kali ini yang akan dijadikan bahan kolaborasi adalah mobil berjenis SUV. Subaru menganggap model Tribeca kurang greget, sehingga perlu permakan ulang agar kembali segar.

Nah, Subaru pun lantas melirik pada model SUV Toyota Highlander, sehingga jadilah SUV Toyota tersebut akan dijadikan model percontohan untuk mengembangkan model terbaru dari Subaru Tribeca.

Sumber dari Subaru sudah membocorkan informasi tersebut, ia mengatakan kalau Subaru akhirnya merelakan generasi terbaru dari Tribeca untuk berkompromi soal penggunaan platform, tapi tetap dengan catatan!

Apa? Ya, salah satu syaratnya, platform dari Toyota tersebut nantinya harus bisa mengakomodasi mesin melintang Boxer dan kalau perlu sekaligus juga bisa menampung motor listrik Toyota Hybrid Synergy Drive System.

Sementara ini belum ada keteranga rinci lebih lanjut mengenai spesifikasi dari SUV kolaborasi Toyota dengan Subaru ini. Namun diharapkan, model duet ini sudah bisa muncul tahun 2014 mendatang. (mobil.otomotifnet.com)