Balap Kenceng, Harian Irit, Mesin L15 Honda jadi Best Engine

Jumat, 24 April 2015 | 11:03 WIB

 
Jakarta - Kategori Best Engine pada OTOMOTIF Award 2015 diraih oleh mesin keluaran Honda dengan kode L15. Dipakai sejak generasi Honda Jazz awal dirilis sampai All New Jazz, aplikasi mesin ini melebar dan dipercaya oleh saudara-saudaranya.

Seperti Honda Freed, City hingga Low MPV generasi terbaru yakni Honda Mobilio dan HR-V. Tak itu saja, bahkan untuk hatchback sporty hybrid Honda CR-Z pun menggunakan mesin L15 sebagai basic-nya. 

Hebatnya, tak hanya sanggup menghasilkan performa mumpuni, yang terbukti dipakai di ajang balap mulai One Make Race, Touring dan Drag Race. Mesin L15 juga terbilang punya konsumsi tetap efisien apabila dipakai harian. Jadi, tergantung pengemudinya mau dibikin irit atau kencang kalau lagi ingin balap. 

Terus, kapan mau ganti model mesin dong? “Biasanya pergantian model mengikuti jenis mobilnya. Jadi, selama mobilnya masih dijual, mesin itu akan tetap ada,” terang Jonfis Fandy, Direktur Marketing dan Aftersales Service Honda Prospect Motor.

Hasilnya, kerjaan divisi riset dan product planning PT Honda Prospect Motor pun relatif mudah. Keluaran tenaga antar-varian tinggal disetel sesuai kebutuhan. Misal saja output tenaga Honda Jazz yang bisa 120 PS, sementara pada Freed yang punya desain MPV disetel lebih rendah, yakni 118 PS. Namun punya torsi lebih besar di kisaran 146 Nm. Selamat untuk Honda... (otomotifnet.com)