Toyota Kijang Innova 2.0 G A/T, Pas Untuk Liburan

Otomotifnet - Rabu, 22 April 2015 | 18:06 WIB

Toyota Kijang Innova 2.0 G A/T, Pas Untuk Liburan (Otomotifnet - )

Bagja
Toyota Kijang Innova 2.0 G A/T, Pas Untuk Liburan

Jakarta
- Liburan akhir tahun, biasanya waktu yang tepat mengajak serta keluarga berlibur. Meski tahu, tempat-tempat wisata pasti ramai. Jalan menuju ke sana juga pasti padat dan macet. Jadi, perlu mobil yang nyaman untuk bepergian jauh.

Bagja
Toyota Kijang Innova 2.0 G A/T, Pas Untuk Liburan


Keluarga kecil sangat leluasa di kabin Innova, apalagi kalau kursi baris ketiga dilipat

Nah, MPV World OTOMOTIF yang pertama digelar akhir tahun 2014 sekaligus menyambut tahun baru 2015 menunjukkan kalau Grand New Kijang Innova merupakan MPV yang pas untuk diajak liburan. Punya kabin luas, tampang eksterior yang cukup oke, fitur-fitur lumayan dan performa mesin mumpuni.

Bagja
Toyota Kijang Innova 2.0 G A/T, Pas Untuk Liburan



Sebelum berangkat, enggak lupa isi Pertamax dulu

Ya, semua itu ada pada sosok Kijang Innova. Dan kebetulan varian bensin tipe G transmisi otomatis diberikan untuk dinikmati selama liburan akhir tahun ini. Mau liburan kemana ya? Mobil pun diajak meluncur ke pinggiran kota Bandung, tepatnya kawasan jalan Sersan Bajuri, Lembang, Bandung.

Rutenya meski tidak jauh, namun sangat pas mewakili segala kondisi jalan, mulai dari kemacetan di kota Depok, masuk tol yang kebetulan lenggang, sehingga mobil bisa dikebut sampai 140 km perjam, kemudian masuk jalan berliku, menanjak, menurun dan melibas lubang.

Semua itu bisa diladeni Kijang Innova dengan cukup baik. Tidak ada protes dari salah satu anggota keluarga soal getaran mobil, goncangan dan juga kebisingan dari luar kabin, karena kini peredam kabin Kijang Innova semakin baik.

Suspensi double wishbone dengan per keong dan stabiliser di depan dan 4-link coil spring & lateral rod di belakang memang terlalu empuk, apalagi kalau jalan perlahan seperti ban kempes. Padahal, tekanan angin sudah disesuaikan dengan bawaan pabrik dan mengandalkan nitrogen. Namun, saat kecepatan tinggi, mobil ini semakin nyaman dan stabil dikendarai karena posturnya yang besar.

Meski begitu, ketika masuk ke kawasan pinggiran kota Bandung menuju Lembang, jalan yang dihadapi penuh lubang, berliku dan juga sempit. Namun, dengan dimensi panjang 4.585 mm, lebar 1.775 mm dan tinggi 1.750 mm, sama sekali tidak ada kesulitan ketika harus melintasi jalan sempit, bahkan papasan dengan kendaraan lain.

Kalau ditanya apa kurangnya liburan pakai Kijang Innova? Cuma sedikit kok. Tipe matik ini akselarasi awalnya terbilang lemot, sehingga mesin 1TR-FE 4 silinder, DOHC, VVT-i berdaya 136 dk pada 5.600 rpm dan torsi 181,55 Nm pada 4.000 rpm pun sampai harus sering meraung saat mengail tenaga untuk bergerak. Repot kalau lalu lintas macet. Juga konsumsi bahan bakar yang bisa lebih boros, meski sudah mengandalkan Pertamax.

Namun, sama sekali tidak ada keluhan dan komplain dari keluarga selama perjalanan, yang artinya secara keseluruhan MPV legendaris Toyota ini mampu memberikan kenyamanan selama perjalanan. Maka sampailah kami di salah satu penginapan Rose Chamber Bed & Breakfast di kawasan Sersan Bajuri, Lembang, Bandung.• (otomotifnet.com)

Bagja
Toyota Kijang Innova 2.0 G A/T, Pas Untuk Liburan


Bagja
Toyota Kijang Innova 2.0 G A/T, Pas Untuk Liburan