Kedisiplinan Kurang, Penyebab Banyak Razia di Cirebon

Editor - Jumat, 5 Februari 2016 | 09:58 WIB

(Editor - )

Di Cirebon jumlah pelanggaran lalu lintas memang paling tinggi di Jawa Barat.
    
Pengendara banyak yang tidak pakai helm, melanggar lampu merah, melawan arus. Terutama di perlintasan pintu kereta api, banyak yang mengambil jalur lawan.
    
Hal ini terlihat di CCTV setiap persimpangan lampu merah.

Guna menertibkan, kepolisian Cirebon kerap melakukan razia. Tujuannya untuk menekan dan mengurangi pelanggaran lalu lintas.

“Makanya, kami rutin melakukan operasi guna menekan besarnya angka pelanggaran tersebut. Karena di wilayah Jabar, Kota Cirebon yang paling tinggi tindak pelanggaran lalu-lintasnya, “AKBP. Eko Sulistyo, S.Ik, SH, MH, Kapolres Cirebon Kota (3/2). (Radja/otomotifnet.com)