Jakarta - Superbike satu ini benar-benar super, tentunya karena seabrek teknologi ala MotoGP ditanamkan. Sebut saja 6-axis inertial measurement unit (IMU) dengan gyro sensors untuk mendapatkan 3D motion data yang digunakan mengaktifkan rear wheel slide control system (SCS), traction control system (TCS) hingga electronic racing suspension (ERS) dari Ohlins. Wow, canggih macam Yamaha YZR-M1 tunggangan Valentino Rossi!
Jangan berhenti berdecak kagum dulu, pasalnya moge yang dijual Rp 645 juta ini langsung sold out di Indonesia. Unitnya juga ada yang langsung dipakai turun balap! Salah satunya yang dipakai Febby Sagita ini!
“Sekedar penghilang penat, ngendorin urat yang kencang, masa kencang di pengadilan mulu, sesekali kencangnya di sirkuit aja,” kekeh Febby pengacara yang doyan balap ini.
Agar kompetitif, Febby tidak melakukan banyak ubahan pada tunggangan barunya. Yaiyalah, sudah kencang dari standarnya! Mesinnya 998 cc crossplane dengan firing sequence khas MotoGP, 270º - 180º - 90º - 180º. Powernya diklaim tembus 200 dk bro!
Pria ramah ini cuma pasang knalpot Akrapovic Titanium full system dan piggyback PCV. “Sedang perintilan lainnya seperti footstep racing, cover bak mesin dan body kit dipesan lewat Dream Garage (DG), semuanya impor karena belum ada yang ready stock,” beber Febby yang sudah punya dua anak ini.
Sedang untuk cover bodi, bodi standar yang full carbon dilepas. “Karena sayang, mau gak mau saya mesti ganti bodinya pakai bodi balap. Dibantu Tegas Adi dari DG kita impor fairing balap R1M dari Jerman,” jelasnya sambil menyebut harga fantastis. “Rp 30 juta, tapi worth it, kuat plus enteng,” yakin pemilik superbike replika MotoGP, Ducati Desmosedici RR ini.
Hasilnya, turun di Yamaha Sunday Race kelas Superstock dua minggu lalu (20/3), Febby langsung menyabet juara pertama. Selamat! • (otomotifnet.com)
Data Modifikasi Yamaha YZR-M1
Master Rem Depan : Brembo RCS 19
Master Rem Belakang : Standar
Master Clutch : Brembo RCS 16
Race Pad : Brembo
Body Balap : Import Germany
Front Axle Slider : Speed Junkie
Rear Axle Slider : Speed Junkie
Frame Slider : Speed Junkie
Engine Cover : GB Racing
Foot Step : Mad Moto
Ban Depan : Pirelli Supercorsa 120/70
Ban Belakang : Pirelli Supercorsa 200/55
Cover Radiator : R&G
Exhaust : Akrapovic Titanium Full System
Piggyback : Power Commander V
Autotune : Dynojet PCV
Decals : NineWorks graphic
Dream Garage : 081210532221
NineWorks : 021-91125969