Yogyakarta-Mengambil lokasi the Sahid Rich Hotel, jalan Magelang Yogyakarta pada Minggu (5/6), warga Suzuki Katana Jimny Indonesia (SKIN) berkumpul.
Kumpulnya Skin yang terbentuk sejak 22 Maret 2013 silam itu, tak hanya kopdar atau merencanakan kegiatan off-road blusukan namun menggagas sebuah agenda penting.
“Kami Skin mengikrarkan menjadi sebuah Pengurus Daerah (pengda). Jadi acara ini mengukuhkan Skin Pengda DIY, sekaligus melantik pengurus Pengda tersebut,” urai Didik Widyantoro, ketua panitia acara.
Berdasarkan informasinya, ada 4 chapter Skin di Yogyakarta. Di antaranya Skin chapter Bantul, Skin chapter Sleman, Skin chapter Kulonprogo. Total ada 80 member dari 4 chapter tersebut.
Kegiatan 4 chapter yang membernya menggunakan Suzuki Jimny berbagai tipe tersebut, sudah banyak.
Di antaranya beberapa kali sukses menggelar event off-road. Mereka punya agenda kopdar sebulan 2 kali. Yaitu Minggu di awal bulan.
Terkait alasan yang mengarah menjadi sebuah Pengda, Didik menerangkan bahwa hal itu berdasar informasi dari Skin Pengda pusat. Nah Skin Pengda DIY adalah Pengda ke-5 dari keseluruhan Pengda yang ada.
“Tujuannya adanya Pengda untuk mengatur, membuat regulasi kegiatan serta mengawasi chapter yang ada dibawahnya. Untuk di Yogyakarta, kami ini ikut bergabung resmi di IMI Pengda DIY sebagai induk organisasi otomotif. Sedangkan untuk kegiatan off-road kami mengikuti rule dari IOF,” tutur Didik yang berusia 42 tahun itu. (otomotifnet.com/gombak)