Jakarta - Hari gini mau punya mobil keluarga tapi duit pas-pasan? Cari-cari sampai pusing juga enggak bakalan nemu mobil untuk keluarga yang harganya dibawah Rp 150 jutaan. Tapi sebentar lagi ada lho, duh, mimpi enggak sih?
Berawal dari bocoran pesan berantai, tercantum kalau mobil murah LCGC tujuh penumpang dari Toyota bakal dibanderol dengan harga tertinggi enggak sampai Rp 150 jutaan. Tepatnya Rp 149,5 juta untuk tipe G transmisi otomatis.
Baca juga: Wow, harga Toyota Calya Mulai Rp 129,5 Juta?
Kalau benar nanti harganya pada kisaran itu, tentu mobil ini jadi semacam penjawab mimpi masyarakat yang membutuhkan mobil keluarga yang boleh lah dibilang layak untuk mengangkut keluarganya, tapi dengan harga yang pas di kantung orang kebanyakan.
Bayangkan saja, mobil sejuta umat seperti Toyota Avanza saja kini sudah menyentuh angka Rp 200 jutaan. Maka kalau ada mobil baru yang harganya bisa lebih murah Rp 50 juta dari Toyota Avanza, tentu banyak mimpi-mimpi yang terwujud dong.
Memang harus mengelus dada sedikit, karena biar bagaimanapun harga tidak bisa berbohong. Dimensi lebih kecil, spesifikasi--sebenarnya bisa bersaing lah. Namun soal desain, sepertinya cukup layak untuk dibanggakan di jalan raya.
Jadi wajar kalau diatas kertas Toyota Calya punya potensi yang luar biasa untuk dilirik masyarakat. Pergeseran segmen pasti terjadi, tak hanya dengan diluar merek, tapi di internal merek Toyota sendiri.
Seberapa bagus daya tarik Avanza setelah Calya hadir di tengah masyarakat? Sebab hari gini selisih Rp 50 juta terbilang besar. Bahkan, kelayakan Calya yang dimodifikasi sendiri dengan budget Rp 50 juta, bakal menyamai kenyamanan dan kemewahan Avanza.
Ini baru membicarakan tipe tertinggi, yang saat membeli tak harus mengkhawatirkan apakah sudah ada fitur keselamatan seperti airbag dan rem ABS misalnya, atau seberapa bagus audio-nya dan tidak ada pertanyaan, jendela belakang pakai power window atau masih di engkol?
Juga tidak ada suguhan pelek kaleng dan transmisi manual yang biasanya disuguhkan pada mobil-mobil yang masuk kategori tipe terendah. Sehingga, bisa jadi memang banyak mimpi-mimpi yang terwujud dengan hadirnya mobil keluarga murah ini.
Satu lagi, kisaran harga tersebut untuk Toyota lho. Bisa dibayangkan seberapa murahnya lagi untuk Daihatsu Sigra? Karena seperti kita tau, untuk urusan mobil kembar Toyota-Daihatsu, merek yang terakhir disebut selalu diposisikan punya harga lebih murah.
Jadi, siapkan uang anda untuk memboyong keduanya Agustus 2016 mendatang!