Suzuki Karimun Wagon R GS 2016 : Gravel vs Termac

andy - Jumat, 2 September 2016 | 19:20 WIB

(andy - )

Makin banyaknya mobil berpenampilan rally look membuat Harry semakin penasaran untuk mengaplikasikannya ke mobil miliknya ini. “Saya cobalah biar enggak penasaran. Hahaha,” gelaknya.

Berbeda dari Hendri, Harry lebih memilih memasang velg Enkei IRS (Iwashita Rally Service) ukuran 15x6,5 inci berwarna putih dengan ban Achilles ATR Sport ukuran 195/50R15. “Saya Rally Look versi tarmac aja deh. Hehehe,” kekeh pria berkacamata ini.
 
Nah, yang sama dengan Harry adalah ia juga memasang foglamp di bumper depan. “Saya pasang dua foglamp Hella Comet 500, bracket-nya pakai pelat yang dipasang ke balik bumper depan,” bilang Harry. Tak lupa gril depan dilapis dengan stiker hitam doff agar lebih sporty.

Mengatasi mesin Karimun Wagon R GS yang menurut Harry kerap knocking, “Saya bawa ke Taqwa Garden Speed buat dikalibrasi lagi injektornya. Sekarang jadi lebih enak dan enggak ngelitik lagi,” bilang pria 39 tahun ini.

DATA DRESS UP

Suzuki Karimun Wagon R (Hendri)
Velg Racing Hart 7G7 Takechi Project 13x5,5 inci ET +38
Ban Yokohama GR-17 175/70R13
Mudflap Avco
Foglamp Cibie IODE
Jok Recaro Suzuki Swift GT JDM
Suzuki Karimun Wagon R (Harry)
Velg Enkei IRS 15x6,5 inci
Ban Achilles ATR Sport 195/50R15
Foglamp Hella Comet 500
Gril lapis stiker hitam doff