Ingin Tim yang Lebih Baik, 2017 Rio Haryanto Tidak di Manor Lagi?

Minggu, 6 November 2016 | 00:54 WIB

Jakarta – Rio Haryanto yang terus berusaha untuk bisa kembali berkompetisi di balap F1 tahun depan, berharap dapat tim yang lebih baik. Apakah ini artinya ia tidak akan kembali bersama tim Manor?

Pada acara Meet & Greet bersama Rio Haryanto yang diprakarsai PT. Michelin Indonesia dalam rangka Michelin Safety Academy di Jakarta, Sabtu (5/11), Rio mengungkapkan perasaannya yang sangat sedih karena tidak bisa melanjutkan lomba satu musim penuh.

“Saya mohon doanya dan saya yakin banyak sekali yang akan mendukung saya tahun depan. Saya akan terus berjuang dengan pihak manajemen saya dan mudah-mudahan akan ada kabar baik,” kata Rio yang sempat jadi pembalap tim Manor Racing.

Pembalap F1 pertama asal Indonesia itu dan memulai debutnya tahun ini bersama tim Manor. Rio turun pangkat jadi pembalap cadangan sejak ronde 13 di GP Belgia, akhir Agustus lalu. Posisinya digantikan Esteban Ocon sampai akhir musim.

Sejak itu Rio dan manajemennya berusaha mencari sponsor untuk bisa balapan F1 tahun depan. Belum ada perkembangan terkini, selain kabar sudah mendapat investor dari beberapa negara luar dan ada beberapa tim yang tertarik padanya.

Yang pasti, pembalap kelahiran Surakarta, 23 tahun lalu itu butuh banyak biaya untuk bisa kembali balapan di F1. Terlebih jika ia ingin bergabung di tim yang lebih kompetitif.