Milan, Italia - BMW Motorrad melakukan beberapa perubahan kecil untuk adventurer bongsornya, R1200 GS. Selain melakukan penyesuaian pada catalytic converter dan manajemen software mesin guna menyiasati regulasi Euro-4, motor penjelajah yang kali pertama diluncurkan pada 2004 ini juga mendapat sejumlah fitur elektronik baru.
Yups, kini BMW R1200 GS 2017 telah dibekali Riding Modes Pro yang diaktifkan melalui Coded Dongle bersama dengan Hill Start Control, ABS Pro, dan dynamic brake light. Untuk meningkatkan kenyamanan, BMW R1200 GS 2017 juga mendapat suspensi baru yang telah dilengkapi automatic damping dan automatic self-levelling suspension, BMW menyebutnya Dynamic ESA Next Generation.
Selain tambahan itu, R1200 GS 2017 juga mengalami sedikit modifikasi untuk meningkatkan sistem aerodinamikanya. Perubahan terlihat dari adanya tambahan fairing pada kedua sisi motor dan windshield yang "dipotong" jadi lebih rendah.
Dari sektor dapur pacu, BMW R1200 GS masih menggunakan mesin yang sama, yakni 1.170 cc berkonfigurasi boxer yang mampu menghasilkan tenaga maksimal 125 dk pada 7.750 rpm dan torsi 125 Nm pada 6.500 rpm. Motor ini akan tersedia dalam dua pilihan warna, Lupine Blue Metallic dan Chocolate Metallic.(otomotifnet.com)