Eropa – Maverick Viñales menegaskan, kepindahannya dari tim Suzuki ke Yamaha di 2017 adalah untuk mengejar tujuannya memenangkan kejuaraan dunia MotoGP.
Pembalap Spanyol berusia 21 tahun itu berada di tim Yamaha menggantikan posisi Jorge Lorenzo yang hengkang ke tim Ducati.
Maverick Viñales telah menjalani musim yang luar biasa di 2016, ketika mencatat kemenangan pertama MotoGP di sirkuit Silverstone, Inggris.
Ketika memulai debutnya merasakan motor Yamaha M1 pada tes akhir musim di Valencia, November lalu, ia sepenuhnya percaya bahwa dirinya dapat menantang untuk kejuaraan dunia MotoGP 2017.
"Perubahan ini (pindah tim), tentu saja membantu saya untuk memiliki kesempatan bersaing merebut gelar itu dan mencetak kemenangan. Itu adalah tujuan saya," kata Viñales kepada situs Jerman, Speedweek.com.
Meskipun Suzuki sudah mengalami peningkatkan dan menyediakan motor yang membuat Viñales mampu tampil bagus secara teratur, ia merasa bahwa pengalaman Yamaha dan sejarah mereka menang di MotoGP adalah kunci dalam keputusannya untuk bergabung dengan pabrikan berlambang garpu tala itu.