(Baca juga: Seberapa Cepat Akselerasi dan Top Speed All New Yamaha R15? Temukan Jawabannya Di Sini)
(Baca juga: Lakukan Debut di Jakarta Fair 2017, Peugeot Scooters Tawarkan Banyak Promo Menarik)
Beralih ke TVS. Satu-satunya merek India yang tergabung dalam keanggotaan AISI ini hanya mendistribusikan motor sebanyak 118 unit sepanjang Mei 2017. Meski demikian angka tersebut naik dari bulan sebelumnya yang mencatat 101 unit. Jualan TVS sendiri memang banyak untuk pasar ekspor.
Satu lagi pabrikan Jepang yang mengalami kenaikan penjualan di Mei 2017 adalah Yamaha. PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) sukses mendistribusikan sebanyak 122.186 unit motor, meningkat dari bulan lalu yang hanya membukukan angka 101.908 unit.
Pabrikan kedua dengan market share terbesar di pasar motor nasional ini (21,96 persen) mengandalkan model-model terbarunya untuk menggebrak pasar. Sebagai contoh, skutik terbarunya, Aerox 155VVA sukses mencatat rata-rata distribusi sebesar 8.000-an unit di dua bulan terakhir ini.
Tidak hanya model barunya, produk seperti NMAX pun masih tinggi angka penjualannya. Di bulan ini, NMAX bahkan mengalami kenaikan angka distribusi cukup signifikan menjadi sebesar 20.993 unit. Naik dari dua bulan sebelumnya yang mencatat angka 17.000-an unit.(Otomotifnet.com)