Lihat Dari Dekat Detail SYM Cruisym 300i, Sanggup Jadi Pesaing Yamaha XMAX...?

otomotifnet.com - Jumat, 14 Juli 2017 | 20:10 WIB

(otomotifnet.com - )

Jakarta - Segmen skutik bongsor 250-300cc di Indonesia semakin semarak seiring kehadiran SYM Cruisym 300i. Penantang Yamaha XMAX dan Kymco Downtown 250i baru saja diluncurkan di arena Jakarta Fair 2017 pada Sabtu, (17/6) lalu di JIExpo Kemayoran.

“Cruisym 300i sengaja kami hadirkan untuk memperbanyak pilihan model SYM yang selama ini fokus ke produk skuter maxi,” terang Dadang Komara, Sales & Marketing Manager PT MForce Indonesia, selaku APM Sanyang Motor (SYM).

Dari segi harga, SYM Cruisym 300i punya banderol Rp 78,85 juta OTR Jakarta. Jauh lebih tinggi dari harga kompetitornya, Yamaha XMAX yang memiliki harga Rp 55 juta dan Kymco Downtown 250i yang dibanderol Rp 68 juta.

Harap maklum dengan kapasitas di atas 250 cc, pajaknya lebih tinggi.

Sorot lampunya projector LED

Desain

Dibanding dengan skutik bongsor SYM yang lain, Cruisym 300i ternyata paling sangar dan sporti.

Yang membedakan dengan kompetitor, motor ini sudah dibekali headlight berteknologi projector LED yang tajam, sehingga tampilannya lebih sangar.

Satu lagi yang bikin keren adalah tekstur ala carbon di plastik PP yang berwarna hitam. Bisa dilihat pada bagian fascia, area dasbor, panel bodi, cover knalpot, hingga cover CVT.

Desain spidometernya keren mirip mobil

Fitur & Teknologi

Skutik buatan Taiwan ini telah mengadopsi sejumlah fitur modern dan fungsional.