Jakarta - Ada acara yang menarik saat ulang tahun BMWCCI chapter Jakarta di QBig Mall, kemarin (29/7). Hampir seratus miniatur mobil yang biasa disebut diecast berjajar rapi dipajang.
Tak hanya sebagai display, diecast dengan skala 1:18 ini dinilai detail modifikasinya mirip kontes mobil beneran.
BMWCCI Chapter Jakarta berkolaborasi dengan komunitas diecast Oneeighteen dan toko DC Toys bikin kontes diecast.
Modifikasi yang dilakukan pada diecast ini kalau dilihat juga termasuk detail.
"Paling standar adalah copot lis-lis bodi, kemudian tahap yang sulit misalnya ganti pelek dan pengecatan," kata Anton Baskoro, modifikator diecast sekaligus owner toko DC Toys, STC Senayan, Jakarta Selatan.
Makin keren lagi, diecast ini ada yang dipajang di sebuah diorama garasi bikinan yang kesannya jadi sungguhan.
Diorama bengkel misalnya, detail seperti hiasan dinding, carlift, lampu-lampu hingga orang-orangan dengan kostum mekanik disiapkan. Keren ya.
Kata sebagian orang yang memiliki hobi ini, diecast modifikasi dengan diorama yang menarik, cukup buat menghilangkan sedikit rasa penat dan stress hanya dengan melihatnya saja.
Tertarik? (Otomotifnet)