Eropa – Para pembalap MotoGP menggalang dana dengan melelang berbagai atribut balap, ikut membantu penyembuhan penyakit kanker langka yang diderita Freyja, gadis berusia 5 tahun asal Australia.
Sejumlah pembalap MotoGP, termasuk Valentino Rossi, akan membantu seorang gadis asal Sydney, Australia dengan melelang barang-barang pribadi mereka secara online bulan ini.
Pada Januari tahun ini, seorang ibu tunggal dari tiga orang anak, diberi tahu bahwa putrinya yang berusia lima tahun, Freyja, memiliki kanker yang langka, agresif dan tidak dapat disembuhkan.
(BACA JUGA: Wuih.. Valentino Rossi Melelang Surat Cintanya untuk Amal)
Pasien dengan penyakit ini biasanya tidak bertahan di luar 12 bulan setelah diagnosis. Artinya usia Freyja tinggal lima bulan jika tidak mendapat pengobatan.
Diperlukan waktu untuk mencari pengobatan atau penyembuhannya.
Komunitas MotoGP mendengar tentang penderitaan Freyja dan telah menyumbangkan 102 barang langka dan pribadi pada sebuah kampanye untuk penyembuhannya.
Setidaknya dibutuhkan 500.000 dolar dan sejauh ini sudah terkumpul 58.400 dolar.
Barang-barang yang dilelang, banyak yang ditandatangani.
Seperti baju balap, helm, sepatu bot, sarung tangan, knee-sliders dan topi, kebanyakan dari musim 2017.