Harga Isuzu ELF NLR Terbaru Belum Diumumkan, Ternyata Tunggu Momen Ini

MAS - Selasa, 8 Agustus 2017 | 16:24 WIB

(MAS - )

Bekasi - Seperti diberitakan sebelumnya, PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) baru saja meluncurkan light truck empat roda generasi baru berlabel ELF NLR, di Isuzu Training Center Pondok Ungu Bekasi (8/8).

Namun sayang, baik harga maupun target penjualan kesembilan varian ELF NLR belum resmi diumumkan. Dan akan dirilis bertepatan dengan pameran otomotif bergengsi GIIAS 2017 yang akan digelar dalam hitungan hari.

"Untuk saat ini kami belum bisa memberikan informasi terkait harga per unit dan target penjualannya. Kami masih menunggu momen di GIIAS untuk mengumumkannya," kata Maman Fathurrohman selaku Marketing Comunication Manager PT IAMI.

Sebagai informasi, Isuzu ELF NLR terbagi dalam sembilan varian, yakni ELF NLR Truck terdiri dari lima, yaitu NLR 55 T, 55 Tx, 55 T Lx, 71 T, dan 71 T L. Sementara ELF NLR Microbus ada empat varian, NLR 55 B, 55 Bx, 55 B Lx, serta 71 B L.

Menurut Maman banyaknya varian tersebut karena ELF NLR tidak hanya dibedakan berdasarkan fungsi, namun juga dibedakan dari segi mesin dan dimensinya. Untuk mesinnya tersendiri ada dua pilihan, yakni 4JB1-TC (98 dk) dan 4HG1-T (123 dk).

Semua varian ELF NLR dilengkapi kabin baru dengan desain Hexapod, yang diklaim terluas di kelasnya. Kabin juga dibuat untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan berkendara.

Lebih dari itu, sudah mendapat dukungan perangkat audio, video, dan head unit LCD yang terintegrasi dengan kamera belakang. "Kami berharap produk NLR ini bisa lebih dikenal masyarakat luas dan bisa diterima konsumen," pungkasnya.(Otomotifnet.com)