Otomotifnet.com - PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) menampilkan beragam line-up Mitsubishi Fuso yang bertemakan Dulu, Sekarang, Yang Akan Datang di ajang GIIAS bertempat di ICE BSD City (10-20/8).
Tag line Dulu menyuguhkan prestasi pencapaian Mitsubishi Fuso yang sukses menembus penjualan 1 juta unit Colt Diesel.
Sekarang dengan memperkenalkan produk anyarnya, FE 74 Long, yang juga jadi truk panggung untuk road show Iwan Fals sebagai brand ambassador Mitsubishi Fuso.
Tema Yang Akan Datang kepedulian Mitsubishi Fuso akan program dunia zero emission lewat E-Canter Protoype, yaitu light duty truck dengan tenaga listrik.
Nih display gerai Mitsubishi Fuso yang kagak boleh dilewatkan saat bertandang ke GIIAS.
1. FE 74 Long
Inilah produk paling gres di keluarga Mitsubishi Fuso FE 74 dengan konstruksi sasis panjang yang diperuntukkan pengusaha jasa pengiriman
2. FE 74 HD Gold Colour Limited Edition
Sebagai perayaan PT KTB sukses memasarkan 1 juta unit diproduksilah FE 74 HD dengan kelir emas dan bukan kepala kuning, diproduksi 100 unit doang.
3. E-Canter Prototype
Inilah light duty truck pertama di jagad yang ditenagai motor listrik yang menjadi bukti kepedulian Mitsubishi Fuso terhadap kampanye lingkungan dunia, zero emission.