Geber Motor Rossi di GP Aragon, Apa Komentar Michael van der Mark?

Fendi - Senin, 11 September 2017 | 22:04 WIB

(Fendi - )

Eropa – Michel van der Mark yang akan menggeber motor milik Valentino Rossi pada balapan di GP Aragon (22-24/9) mengungkapkan perasaannya.

Pembalap Yamaha di kejuaraan dunia superbike (WSBK) Michael van der Mark menyatakan siap tampil perdana di MotoGP.

Pembalap Belanda berusia 24 tahun ini akan balapan untuk tim Movistar Yamaha menggantikan Valentino Rossi.

(BACA JUGA: Rossi Digantikan Pembalap Superbike di GP Aragon)

Memiliki reputasi juara dunia Supersport 2014 dan tiga kali juara balap ketahanan Suzuka 8 Hours (2013, 2014 dan 2017), Van der mark mengaku senang dengan peluang ini.

Motor Yamaha M1 andalan Valentino Rossi ini dipakai pembalap superbike Michael van der Mark pada penampilan perdananya di MotoGP

Ia mengungkapkan perasaannya pada situs WorldSBK.com.

"Saya sangat senang, sungguh menyenangkan dan menakjubkan memiliki kesempatan untuk mengendarai motor Valentino, tapi ini akan menjadi minggu yang sangat sulit,” ucap Van der Mark.

“Saya sama sekali tidak melakukan tes pada motor ini, ini akan menjadi akhir pekan yang sangat sulit, tetapi saya sangat bahagia dan saya sangat menantikan kesempatan yang mereka berikan kepada saya," sambungnya.

"Ketika saya melihat apa yang terjadi dengan Valentino, saya tahu bahwa pada beberapa lomba berikutnya dia perlu diganti, jadi manajer saya berbicara dengan Lin Jarvis untuk melihat situasinya,” jelasnya.

“Terus mereka bilang butuh pengganti di Aragon, mereka punya beberapa pilihan tetapi akhirnya mereka memilih saya," tuturnya.