Kejurnas Super Adventure Off-Road Team Surabaya, Meski Sedikit Tapi Gigit, Apanya Siih?

Joni Lono Mulia - Minggu, 22 Oktober 2017 | 05:30 WIB

Kejurnas Super Adventure Off Road Team putaran 4 berlangsung di sirkuit Gunung Prahu Gempol Surabaya (21-22/10/2017) (Joni Lono Mulia - )

Otomotifnet.com - Kejurnas Super Adventure Off Road Team putaran 4 yang diadakan di sirkuit Gunung Prahu Gempol Jawa Timur (21-22/10/2015) diikuti 10 tim yang ikut serta.

Jumlah peserta yang mungkin terbilang sedikit memang.

Meski hanya diikuti 10 peserta tidak jadi soal selama kualitas eventnya dibikin menarik dan menantang para kontestan.

Namun, tidak berarti lupa menggelar event berkualitas dan menantang. 

Nah..., Kejurnas Super Adventure Off Road Team ini menjadi bukti biar kontestan sedikit, tapi event tetap seru.

Buktinya, kontestan yang disuguhkan medan sirkuit penuh tantangan tiap ronde Kejurnas Super Adventure Off Road Team, termasuk di putaran 4 ini.

Berupa kontur meliuk-liku dan tanjakan serta turunan yang ekstrem sudah merupakan menu wajib.

Untuk special stage (SS) yang dihadapi selama 2 hari gelaran Sabtu-Minggu (21-22/10/2017) total 10 SS dibati 5 SS di Sabtu dan Minggu.

F Yosi/OTOMOTIF
Nggak boleh lengah di Kejurnas Super Adventure Off Road Team putaran empat Jawa Timur. Bisa begini jadinya. Klontang

Faktor yang amat menarik di ajang adventure off road team ini adalah pengutamaan kerja sama tim untuk bisa menyelesaikan tiap SS-nya.