Otomotifnet.com - Jorge Lorenzo yang meraih finish kedua di MotoGP Malaysia (29/10/2017) tak mau ketinggalan mengucapkan selamat kepada Lewis Hamilton yang mengukuhkan jadi juara dunia F1 musim ini.
Agak telat hampir 12 jam ucapan selamat yang disampaikan Jorge Lorenzo via akun twitter Jorge Lorenzo.
Mungkin saja Jorge Lorenzo baru bangun setelah tampil di balapan MotoGP Malaysia yang melelahkan.
BACA JUGA: Ini Faktor-Faktor Yang Bikin Perjalanan Tim Suzuki Di MotoGP Sangat Berat Tahun Ini
Atau memang sudah dalam perjalanan pulang ke kampung halamannya, Spanyol.
Uniknya nih, Jorge Lorenzo di MotoGP Malaysia kemarin malah disebut-sebut menjadi pengganjal pengukuhan titel juara dunia MotoGP bagi Marc Marquez.
Yup, jika saja Jorge Lorenzo tidak mengalami insiden nyaris jatuh di tikungan 15 sirkuit Sepang di MotoGP Malaysia, maka Jorge Lorenzo tetap memimpin lomba dan finish sebagai juaranya.
Kondisi itu memberikan benefit bagi Marc Marquez yang finish di urutan 4 berhasil mengukuhkan diri sebagai juara dunia, andaikan Andrea Dovizioso finish sebagai runner-up.
Faktanya tidak demikian, Andrea Dovizioso berhasil menyalip Jorge Lorenzo dan menyelesaikan balapan MotoGP Malaysia sebagai juaranya.
Alhasil, penentuan juara dunia MotoGP musim ini harus ditunda hingga putaran terakhir nanti di sirkuit Ricardo Tormo, Valencia (12/11/2017) mendatang.