Ini Simulasi Biaya Servis Berkala LMPV, Gak Sepenuhnya Gratis

Parwata - Kamis, 23 November 2017 | 08:00 WIB

Simulasi Biaya Servis Berkala LMPV (Parwata - )

Wuling Confero S

Walau unitnya sudah dalam tahap pengiriman ke konsumen, namun harga komponen penggantinya belum dirilis resmi.

“Rincian komponen yang masuk dalam servis berkala sudah ada, tapi biayanya kami belum terima. Minggu depan, kemungkinan sudah tersedia,” ungkap Ixwanul Imron, Kepala Bengkel Wuling, Tomang, Jakbar.

Masih menurut pria yang minta disapa Ivan tersebut, jasa servis diberikan gratis selama 7 kali. “Mulai dari 1.000 km, 5.000 km, 10.000 km, 20.000 km, 30.000, 40.000 km, 50.000 km. Untuk mesin kami berikan garansi selama 3 tahun,” lanjut Ivan.

Servis berkala Wuling Confero pada 1.000 km hanya mencakup pengecekkan saja.

“Tidak ada yang diganti pada servis 1.000 km. Fungsinya lebih kepada inreyen saja. Kemudian servis 5.000 km ganti oli dan filternya. Untuk kisaran harga Oli sekitar Rp 104 ribu per liter (dikalikan 4 liter). Spesifikasi olinya pakai 5W-30. Mirip seperti oli keluaran Chevrolet (General Motors), yang dikenal bernama Dexos 1. Tapi untuk Wuling, olinya sudah genuine SGMW,” bebernya lagi.