Oh iya, peserta yang berhasil mendapatkan fuel efficiency paling bagus, diganjar dengan hadiah uang tunai sebesar Rp 5 juta.
"Juara kedua Rp 4 juta dan juara ketiga Rp 3 juta," sebut Yulian Karfili, dari Corporate Communication HPM.
Sekedar info, acara senada juga pernah diselenggarakan pada 2015 lalu.
"Saat itu masih generasi sebelum facelift. Yang sekarang ini baru pertama kalinya untuk New Mobilio (generasi terbaru, red)."
"Waktu 2015 yang serinya sudah dimulai sejak 2014, hasil konsumsi BBM yang paling irit tembus 16,7 km/liter. Tapi ada juga dari kalangan komunitas yang pakai Mobilio generasi sebelumnya," beber Arfi, sapaan akrab Yulian Karfili.
Pemenang uji efisiensi BBM ini ditentukan berdasarkan hasil akhir yang terekam pada Multi Information Display atau MID, yang ada di panel dasbor New Mobilio.
Nah, berapa kah hasil tahun ini dan yang pertama untuk New Honda Mobilio? Tunggu saja berita selanjutnya!